Berita Terkini

Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2025 di Lingkungan KPU Kabupaten Belitung

kab-belitung.kpu.go.id, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Belitung melaksanakan Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2025 di halaman kantor KPU Kabupaten Belitung pada hari Senin, (02/06).

Upacara dipimpin oleh Ketua KPU Kabupaten Belitung Bapak Amir Husin, selaku inspektur upacara dan diikuti dengan khidmat oleh Anggota, Sekretaris, Kasubbag beserta staf pelaksana dan PPNPN Sekretariat KPU Kabupaten Belitung.

Dalam amanatnya, Ketua KPU Kabupaten Belitung mengajak kepada seluruh peserta upacara untuk tidak melupakan jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan Pancasila dan kemerdekaan bangsa dan negara.

Selanjutnya beliau juga menyampaikan meskipun saat non tahapan Pemilu memang intensitas kegiatan tidak terlalu padat namun harus tetap berbenah. Salah satunya yang dianggap penting adalah mempersiapkan diri dalam menghadapi kemungkinan adanya gugatan.

“Salah satu bentuk kesiapan menghadapi kemungkinan gugatan adalah dengan membuat kegiatan kajian hukum,” ujarnya

Upacara kemudian dilanjutkan dengan pembacaan doa dan ditutup dengan tertib, mencerminkan penghormatan tinggi terhadap Pancasila sebagai fondasi kehidupan bernegara (wpdm)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 57 kali